Arjawinangun - Dalam rangka antisipasi C3, geng motor serta gangguan Kamtibmas lainnya yang di lakukan oleh Anggota Polsek Arjawinangun guna menciptakan aman khususnya di Wilayah hukum Polsek Arjawinangun dan, salah satunya dengan melaksanakan patroli ke jalur serta pemukiman warga yang mana di anggap rawan gangguan Kamtibmas, dan dalam kali ini dalam pelaksanaan patrolinya anggota Polsek Arjawinangun menyambangi karyawan minimarket yang ada di jalan di Blok Sirnabaya Desa Kebonturi serta berdialog menyampaikan pesan Kamtibmas di bulan ramadhan agar selalu senantiasa berhati hati dan waspada dalam menjalankan tugasnya sebagai karyawan mini market terhadap orang yang mencurigakan karena minimarket tersebut buka selama 24 jam yang mana mengundang kerawanan kerawanan karena lokasinya jauh dari pemukiman warga. Senin 25/03/2024
Kapolresta Cirebon Kombes Pol. Sumarni S.I.K, S.H, M.H melalui Kapolsek Arjawinangun AKP. Sumairi SH.M.Si mengatakan Polsek Arjawinangun akan selalu memberikan rasa aman kepada warga masyarakat dengan selalu patroli di jalur rawan Kamtibmas maupun di pemukiman warga serta berdialog bersama karyawan minimarket untuk menyampaikan pesan Kamtibmas guna mewujudkan situasi aman.