CIREBON - Dalam menciptakan situasi Kamtibmas yang aman dan kondusif di tengah masyarakat, Jajaran Polresta Cirebon Lakukan Giat KRYD. ( 17/03/2024)
Salah satunya giat KRYD Polsek Talun yang dimana dipimpin langsung oleh Kapolsek Talun Akp H Suhada, SH., MH., didampingi para kanit dan diikuti anggota Polsek Talun.
Kegiatan KRYD dengan sasaran Miras, Premanisme, Senpi. Sajam, Narkoba, Judi, Curat, Curas, Curanmor, Penyakit masyarakat dan knalpot borong.
Hasil KRYD Polsek Talun pada hari Sabtu tanggal 16 Maret 2024 menemukan beberapa anak muda nongkrong yang sedang minum-minuman keras.
Unit reskrim bersama Kapolsek Talun melakukan pengecekan dan pendataan kepada beberapa pemuda yang sedang minum-minuman keras tersebut.
Kapolresta Cirebon Kombes Pol Sumarni, S.I.K., SH., MH., melalui Kapolsek Talun Akp H. Suhada., SH., MH mengatakan bahwa ini merupakan wujud Polri dalam melayani dan mengayomi masyarakat dengan cara hadir di tengah-tengah masyarakat untuk memberikan rasa aman dan nyaman serta mengantisipasi gangguan kamtibmas.