KAB. CIREBON - Kegiatan sambang desa ini telah dilakukan oleh Iptu Wiyono selaku Waka Polsek Pabedilan Polresta Cirebon terhadap Warga masyarakat Desa Babakan Losari Kecamatan Pabedilan dengan Sosialisasi Pemilu Damai 2024. 06/11/2023
Dalam sosialisasi Pemilu Damai 2024 kepada warga masyarakat yang berada di Dusun Kliwon Desa Babakan Losari Kecamatan Pabedilan ini telah dilaksanakan oleh Iptu Wiyono bersama Bhabinkamtibmas Desa Babakan Losari Aiptu Asrofi dan Kanit Intel Aiptu Nano serta Kanit Reskrim Aipda Renjana, dengan himbauan agar dalam menjelang pemilu damai 2024 ini masyarakat tetap menjaga Kondusifitas dan Ketentraman serta tetap menjalin silaturahmi dengan tetangga maupun warga masyarakat lainnya.
Kapolresta Cirebon Kombes Pol Arif Budiman, S.I.K, M.H melalui Kapolsek Pabedilan Iptu Mulyadi, SH bahwa kegiatan sosialisasi Pemilu Damai 2024 merupakan kegiatan utama dalam setiap kegiatan apapun untuk disampaikan kepada para masyarakat yang dijumpai atau ditemuinya, bahkan dalam kegiatan sosialisasi pemilu damai 2024 ini telah disampaikan boleh beda pilihan dan pendapat namun perbedaan ini tidak menjadi penyebab terjadinya keretakan dan silulaturahmi antar warga, dengan demikian menjelang pemilu tahun 2024 ini tetap kondusif dan damai Demi menuju Indonesia yang lebih maju.