Silaturahmi TNI Polri Polsek Pangenan Polresta Cirebon Bersama Muspika Pangenan

    Silaturahmi TNI Polri Polsek Pangenan Polresta Cirebon Bersama Muspika Pangenan

    KAB. CIREBON - Polresta Cirebon Polda Jabar menggelar Open House atau Halal Bihalal bersama TNI-Polri dan muspika saat Lebaran Idul Fitri 1444 H. Kegiatan berlangsung di kantor PT Avian Desa Astanamukti kecamatan Pangenan , Sabtu (29/04/2023).

    Hadir dalam kegiatan tersebut antara lain Danramil Asjap, camat Pangenan, Kapolsek Pangenan dan karyawan PT Avian bertempat di Desa Astanamukti. 

    Kapolsek Pangenan AKP Bekti Setiawan. SIP. MSI menyampaikan terimakasih atas kehadiran Danramil Asjap (TNI), camat Pangenan beserta stafnya dan karyawan PT Avian yang ada di desa Astanamukti dan Tak lupa Kapolsek pangenan juga mengucapkan Selamat Hari Raya Idul Fitri 1444 H, mohon maaf lahir dan batin atas segala khilaf dan kesalahan.

    Menurutnya, kegiatan ini bertujuan untuk mempererat tali silaturahmi serta meningkatkan sinergitas dan soliditas TNI-Polri yang ada di kecamatan Pangenan Kabupaten Cirebon.

    “Kami mengucapkan selamat hari raya Idul Fitri, 1 Sawal 1444 H. Mohon maaf atas segala kekhilafan dan kesalahan. Sengaja kami menggelar kegiatan ini untuk mempererat tali silaturahmi yang selama ini sudah terjalin dengan baik. Selain itu juga untuk meningkatkan sinergitas dan soliditas TNI-Polri yang ada di Kota dan Kabupaten Cirebon, ” ungkapnya.

    Kapolsek menambahkan, selama pelaksanaan Operasi Ketupat lodaya 2023 tidak ada kejadian yang menonjol di wilayah Pangenan Hal ini menjadi indikator bahwa sikap kedewasaan masyarakat khususnya warga pangenan sudah baik. Selain itu sinergitas antara TNI-Polri dan instansi terkait juga turut andil besar dalam mewujudkannya.

    Kapolsek berharap kerjasama yang baik ini dapat terus berlanjut untuk meningkatkan kinerja kita dalam tugas-tugas yang lain agar hasilnya lebih maksimal lagi.

    “Semoga dengan kegiatan ini dapat lebih mempererat sinergitas kita. Tidak hanya pada level pimpinan saja, namun sampai pada tingkat anggota dilapangan. Sehingga kegiatan-kegiatan dalam mendukung program pemerintah baik yang skalanya nasional, regional ataupun lokal dapat berjalan dengan aman, lancar dan kondusif, ” pungkasnya.

    Agus

    kabupaten cirebon jawa barat jabar polresta polri polda
    A. Subekti

    A. Subekti

    Artikel Sebelumnya

    Sinergitas TNI - POLRI Polsek Losari Polresta...

    Artikel Berikutnya

    Bhabinkamtibmas  Polsek Talun Polresta Cirebon...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    Tampung Aspirasi Masyarakat, Polsek Arjawinangun Gelar Jum'at Curhat
    Sambangi Warga Masyarakat, Polsek Sumber Ajak Jaga Kamtibmas Jelang Pilkada 2024
    Jaga Kondusiiftas Jelang Pilkada 2024, Polsek Sumber Sambangi Poskamling Warga Binaan
    Jelang Pilkada Serentak 2024, Polsek Sedong Polresta Cirebon Sambangi Panwascam Sedong

    Ikuti Kami