CIREBON - Giat sambang warga Bhabinkamtibmas Desa leuwidingding kecamatan Lemahabang Kabupaten Cirebon, aipda warno mendatangi beberapa pelaku usaha kecil menengah ( UMKM) yang ada di desa leuwidingding untuk memberikan pesan kamtibmas tentang pentingnya menjaga kebersihan lingkungan, Rabu (16-08-2023).
Hal tersebut bisa dilihat pada hari rabu ( 16-08-23 ) pada saat bhabinkamtibmas bertemu dengan sdr Rasim pengusaha rongsok barang bekas yang ada di Desa leuwidingding dan kemudian Aipda warno memberikan pesan kamtibmas agar dalam menjalankan usahanya tetap menjaga kebersihan lingkungan di tempat usahanya sehingga tidak mengganggu lingkungan dan masyarakat sekitar, dan setelah dilakukan pembinaan tersebut sdr. Rasim mengerti dan akan lebih menjaga kebersihan dilingkungan kerja nya
Menindaklanjuti hal inj, Kapolresta cirebon kombes pol Arif Budiman SIK MH melalui kapolsek Lemahabang Akp Sutarja SH menjelaskan bahwa kinerja bhabinkamtibmas harus tetap hadir dalam setiap kegiatan yang ada di desa binaannya serta menindaklanjuti permasalahan yang ada di masyarakat, dan diharapkan dengan kedekatan bhabinkamtibmas dengan masyarakat akan bisa terjalin sinergitas bhabinkamtibmas dengan masyarakat