CIREBON - Dalam upaya untuk meminimalisir pelanggaran dan kemacetan di jalan raya personil Polsek Ciwaringin Polresta Cirebon, lakukan pelayanan kepada masyarakat dengan gatur di pagi hari di jalan raya Cirebon - Bandung tepatnya di dipertigaan RS. Sumber waras Desa Ciwaringin, untuk menyeberangkan anak sekolah dan masyarakat yang berangkat beraktifitas sehingga akan dirasakan lalu lintas yang aman dan lancar.
Selasa ( 01/08/2023)
Kegiatan Gatur di pagi hari merupakan keharusan bagi personil Polsek Ciwaringin untuk memberi kenyamanan dan kelancaran bagi pengguna jalan dan masyarakat yang akan melakukan aktifitas di pagi hari serta untuk meminalisir kecelakaan lalu-lintas, gatur pagi dilakukan oleh Ka Spkt 3 Aipda Frans dan Anggota.
Kaporesta Cirebon Kombes Pol Arif Budiman SIK MH melalui Kapolsek Ciwaringin AKP Erik Riskandar SH. MH. mengatakan bahwa dengan adanya pengaturan pagi adalah bukti pelayanan polri kepada masyarakat yang melaksanakan akifitas di pagi hari dan selalu mematuhi aturan lalu lintas dalam Berkendaraan sehingga arus lalu lintas lancar dan tidak terjadi kecelakaan lalulintas.