Polresta Cirebon Siapkan Gerai Vaksinasi di Pos Pelayanan Operasi Ketupat Lodaya 2022

    Polresta Cirebon Siapkan Gerai Vaksinasi di Pos Pelayanan Operasi Ketupat Lodaya 2022

    KABUPATEN CIREBON - Dua Hari Pasca Hari Raya Idul Fitri 1443H, Polresta Cirebon telah siap untuk mengamankan arus balik yang aman dan sehat , Seksi Dokkes Polresta Cirebon Polda Jabar melaksanakan Kegiatan Vaksinasi dalam rangka Operasi Ketupat Lodaya 2022 bertempat di Pos Pelayanan (Pos Yan) Operasi Ketupat Lodaya 2022 baik di Jalur Arteri maupun jalur Tol. Adapun jumlah Posyan di Polresta Cirebon sebanyak tiga Pos Pelayanan diantaranya Pos Pelayanan Ramayana Weru, Pos pelayanan Rest Area 228 A dan Rest Area 229 B, Rabu (04/5/2022).

    Personil Polresta Cirebon yang bertugas di Pos Pelayanan selalu memberikan himbauan untuk berhati-hati dalam berlalu lintas serta mengajak pemudik untuk melakukan pemeriksaan kartu vaksin dan memberikan arahan kepada pemudik yang belum melaksanakan vaksinasi, untuk segera melakukan vaksinasi di gerai-gerai vaksin yang telah disiapkan kepada para pemudik yang kebetulan singgah untuk beristirahat seperti yang terpantau di Pos Pelayanan Ramayana Weru, seorang pemudik tengah melakukan vaksinasi yang dilakukan oleh petugas dari Sidokkes Polresta Cirebon.. 

    Sementara terpisah, Kapolresta Cirebon Kombes Pol. Arif Budiman, S.I.K., M.H. melalui Kasi Humas Polresta Cirebon IPTU MOch. Fadholi, S.H., menyampaikan bahwa setiap Pos Yan (Pelayanan) pihaknya bekerja sama dengan Dinas Kesehatan dan Puskesmas menyediakan gerai vaksinasi khususnya bagi pemudik yang belum vaksin dan bersedia untuk divaksin.

    “Ya, Kami sudah siapkan vaksinasi dosis 1, 2, dan 3 selama Operasi ketupat Lodaya 2022 di Pos pelayanan yang tersebar di jalur Arteri maupu Jalur Tol, Kami pun mengimbau bagi pemudik yang beristirahat yang belum Vaksin untuk melakukan Vaksin di gerai yang disediakan, ” ucap Kasi Humas Polresta Cirebon. (Bekti)

    A. Subekti

    A. Subekti

    Artikel Sebelumnya

    Ciptakan Rasa Aman Saat Lebaran, Kapolsek...

    Artikel Berikutnya

    Selain Konsentrasi Arus Lalu Lintas, Polresta...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    DENSUS 88 AT POLRI Berikan Pembekalan Wawasan Kebangsaan kepada Santri Pondok Pesantren Ash Shobirin Kuningan
    habinkamtibmas Sambang dialogis
    Patroli dialogis dan sambangi desa Ambit kecamatan Waled kab Cirebon serta menyampaikan Pesan Kamtibmas
    Ciptakan Rasa aman dan Kondusif Patroli Polsek Tertibkan Pengguna Knalpot Tidak sesuai dengan spesifikasi teknis (Bising).
    Respon Cepat  Anggota Polsek Gebang Polresta Cirebon bantu mobil mogok yang menggangu jalan raya Pantura di Desa Gebang Mekar Kecamatan Gebang

    Ikuti Kami