Hadiri HPN Tingkat Jabar, Wagub Uu : Kualitas Wartawan Harus Meningkat

    Hadiri HPN Tingkat Jabar, Wagub Uu : Kualitas Wartawan Harus Meningkat

    KABUPATEN BANDUNG - Wartawan merupakan profesi mulia yang dalam menyajikan berita mempunyai pengaruh besar di masyarakat.

    Karena itu, wartawan hendaknya menyampaikan berita baik dan positif ke masyarakat. Kontrol sosial yang disampaikan lewat berita harus benar, sesuai fakta dan ada solusi.

    "Saya harap wartawan menulis berita yang membawa kemaslahatan untuk orang banyak. Berita yang mengedepankan kebenaran. Kualitas wartawan harus meningkat dari hari ke hari. Seperti yang sering disampaikan Gubernur Jawa Barat, Pak Ridwan Kamil, wartawan harus naik kelas, " tandas H. Uu Ruzhanul Ulum, S.E., Wakil Gubernur Jawa Barat (Wagub Jabar).

    Pernyataan tersebut disampaikan Wagub Jabar pada acara puncak Hari Pers Nasional (HPN) tingkat Jawa Barat yang berlangsung Rabu, 23 Maret 2022 di Grand Sunshine & Convention Soreang, Bandung.

    Acara dihadiri Kepala Kejaksaan Tinggi Jawa Barat, Bupati Majalengka, Bupati Indramayu, Sekretaris Daerah Kabupaten Bandung yang mewakili Bupati Bandung. Gubernur Ridwan Kamil sedianya akan hadir, namun mendapat ke Bali mengikuti acara Presiden Joko Widodo.

    Ada pula Ketua Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Pusat, Atal S. Depari, Sekretaris Jenderal PWI Pusat, H. Mirza Zulhadi, Ketua PWI Jawa Barat, H. Hilman Hidayat bersama jajaran pengurus, para ketua PWI kota/kabupaten se-Jawa Barat serta para undangan.

    Lebih jauh Wagub Uu mengingatkan para wartawan untuk mengikuti perkembangan zaman. Saat ini, digitalisasi sudah merambah semua sektor. Wartawan juga dituntut melek teknologi. (Subekti)

    Jabar PWI
    A. Subekti

    A. Subekti

    Artikel Sebelumnya

    Babinsa Koramil 0620-08/Waled Laksanakan...

    Artikel Berikutnya

    Danrem 063/SGJ Puji Inovasi Kodim 0617/Majalengka

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    Densus 88 AT Polri melakukan pencegahan faham Intoleransi, Radikalisme dan Terorisme di Lingkungan Pelajar SMA N 1 Karangwareng.
    Film Pendek dan Animasi Karya Siswa SMK Budi Luhur Siap Menghiasi Layar Bioskop dalam Rilis Perdana!
    Polresta Cirebon Ungkap 4 Kasus TPPO dan Judi Online, 7 Tersangka Diamankan
    "Dalam Rangka Ops Mantap Praja Lodaya 2024, Kapolsek Beber Sambangi Warga Sampaikan Pesan Kamtibmas untuk saling menjaga Persatuan dan Kesatuan"

    Ikuti Kami