KAB. CIREBON - Dalam penanganan arus mudik dan arus balik tahun 2023, posko pengamanan ketupat lodaya Lemahabang Polresta Cirebon melaksanakan pengamanan secara bersama-sama dengan satuan dari TNI Koramil sindanglaut Lemahabang dan juga unsur unsur lainnya, Minggu (30/04/2023).
Hal tersebut bertujuan bahwa sinergitas TNI Polri bersama masyarakat masih solid, dan dalam pengamanan tersebut polsek Lemahabang Polresta Cirebon dan koramil Sindanglaut Lemahabang bahu membahu membantu masyarakat dan pemudik yang melakukan mudik agar bisa aman dan nyaman dalam pelaksanaan nya, dan sampai dengan saat ini penanganan arus mudik di pos pengamanan Lemahabang berjalan aman lancar berkat sinergis antara TNI Polri dan Masyarakat.
Kapolresta Cirebon kombes pol Arif Budiman SIK MH melalui plt Kapolsek Lemahabang akp asep ashari SH menjelaskan bahwa dalam setiap kinerja untuk kamtibmas yang kondusif dimasyarakat, sinergitas TNI Polri sangat diperlukan sebagai garda terdepan bangsa dalam keamanan dan pertahanan begitu juga dalam kegiatan pengamanan arus mudik dan arus balik lebaran tahun ini bisa berjalan lancar karena sinergitas yang baik antara TNI Polri dan juga elemen masyarakat lainnya.
Agus