Berikan Rasa Aman, Polsek Depok Patroli Siang

    Berikan Rasa Aman, Polsek Depok Patroli Siang

    CIREBON - Dalam upaya menjaga keamanan dan ketertiban di wilayahnya, Bhabinkamtibmas Polsek Depok Desa Pesanggrahan Aipda Cecep Supriyadi terus berperan aktif dengan melaksanakan kegiatan sambang warga. Dalam kunjungan terbaru, Bhabinkamtibmas tidak hanya berinteraksi dengan masyarakat, tetapi juga memberikan edukasi yang penting mengenai pencegahan kebakaran. Terutama di tengah musim kemarau yang berlangsung saat ini, pencegahan kebakaran menjadi hal yang sangat vital. Kamis(07/09/2023) siang.

    Bhabinkamtibmas bersama dengan aparat Desa Pesanggrahan melakukan aksi nyata dengan melaksanakan woro woro keliling rumah warga maupun petani yang berada di sepanjang jalan tol untuk tidak membuka lahan dengan membakar melainkan dengan menggunaakan alternatif lain seperti penyemprotan  atau cara cara lain yang lebih aman karena dampaknya sangat berbahaya bagi pengendara dijalan tol sendiri maupun di pemukiman warga. 

    Selain memberikan woro woro kepada warga yang bereda disepanjang jalan tol bhabinkamtibmas juga memberikan edukasi kewarga tentang pencegaha kebakaran seperti, Memastikan kompor dalam keadaan mati saat ditinggalkan, memastikan mencabut aliran listrik yang tidak digunakan, tidak membuang puntung rokok yang masih menyala ditempat yang mudah terbakar. serta tidak membuka lahan dengan cara membakar kemudian ditinggalkan tanpa pengawasan. 

    Hal ini dikarenakan risiko api dapat dengan cepat merambat ke area lain dan memicu kebakaran yang lebih besar. Dengan edukasi yang diberikan, diharapkan masyarakat akan lebih sadar dan bertanggung jawab dalam menjaga lingkungan agar terhindar dari risiko kebakaran yang dapat merugikan banyak pihak.

    Kapolresta Cirebon Kombes Pol Arif Budiman, S.I.K., M.H melalui Kaolsek Depok Akp Afandi, S.H., M.H mengatakan Sesuai perintah pimpinan pihaknya selalu mengingatkan kepada bhabinkamtibmas untuk selalu memberikan edukasi kepada warga terkait pencegahan kebakaran dimusim kemarau seperti sekarang ini  kepada warga melalui woro woro bersama dengan pihak terkait.

    polrestacirebon kapolrestacirebon
    Panji R

    Panji R

    Artikel Sebelumnya

    Berikan Pelayanan, Polsek Arjajwinangun...

    Artikel Berikutnya

    Peduli Stunting, Bhabinkamtibmas Hadiri...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    Dukung Ketahanan Pangan, Kapolsek Sedong Sambangi Kelompok Tani dan Pemilik Lahan
    Tampung Aspirasi Masyarakat, Polsek Pangenan Polresta Cirebon Gelar Jumn'at Curhat
    Polsek Beber Manfaatkan Lahan Kosong di Sekitar Polsek Untuk Program Ketahanan Pangan
    Cegah Tawuran Siang Hari, Polsek Talun Lakukan Patroli Siang

    Ikuti Kami